Selamat datang di Area-Teknik Sipil. didalam website ini tersedia konten konten yang berhubungan dengan dunia Konstruksi, Teknik sipil dan Arsitek.

7 Software Teknik Sipil Populer 2018

       Dalam sebuah proyek konstruksi ahli teknik sipil dan arstitek selalu melakaukan perhitungan yang matang baik pada fisik sebuah kostruksi maupun dampak sosial yang ditimbulkan dalam proyek konstuksi tersebut. dahulu orang orang teknik sipil melakukan perhitungan khususnya dibildang struktur masih mengunakan alat manual. namun seiring berkembangnya jaman telah banyak dibuat software atau aplikasi yang bertujuan untuk mempermudah serta dapat memangkas waktu kerja untuk membuat perhitungan atau gambar gambar yang diperlukan untuk sebuah kostruksi .

Software atau aplikasi tersebut bisa dibeli di toko CD Software atau dapat dibeli juga di Internet. Kira kira software apa saja yang sering digunakan dalam bidang Teknik Sipil ?? Berikut merupakan Software Software terpopuler Teknik Sipil

1. Autodesk AutoCAD
   

AutoCAD adalah perangkat lunak komputer CAD untuk menggambar 2 dimensi dan 3 dimensi yang dikembangkan oleh Autodesk. Keluarga produk AutoCAD, secara keseluruhan, adalah software CAD yang paling banyak digunakan di dunia.

AutoCAD digunakan oleh insinyur sipil, land developers, arsitek, insinyur mesin, desainer interior dan lain-lain.

Format data asli AutoCAD, DWG, dan yang lebih tidak populer, Format data yang bisa dipertukarkan (interchange file format) DXF, secara de facto menjadi standard data CAD. Akhir-akhir ini AutoCAD sudah mendukung DWF, sebuah format yang diterbitkan dan dipromosikan oleh Autodesk untuk mempublikasikan data CAD.

AutoCAD saat ini hanya berjalan disistem operasi Microsoft. Versi untuk Unix dan Macintosh sempat dikeluarkan tahun 1980-an dan 1990-an, tetapi kemudian tidak dilanjutkan. AutoCAD masih bisa berjalan di emulator seperti Virtual PC atau Wine.

AutoCAD dan AutoCAD LT tersedia dalam bahasa Inggris, Jerman, Perancis, Italia, Spanyol, Jepang, Korea, Tionghoa Sederhana, Tionghoa Tradisional, Rusia, Ceko, Polandia, Hongaria, Brasil, Portugis, Denmark, Belanda, Swedia, Finlandia, Norwegia dan Vietnam.




2. Google Sketchup

 


Sketchup adalah sebuah perangkat lunak desain grafis yang dikembangkan oleh Trimble. Pendesain grafis ini dapat digunakan untuk membuat berbagai jenis model seperti bangunan konstruksi dan model kendaraan, model yang dibuat dapat diletakkan di Google Earth atau dipamerkan di 3D Warehouse. Selain itu File Sketchup bisa di import dan dibuka oleh aplikasi AutoCAD.




3. SAP2000



SAP 2000 merupakan suatu program yang dipergunakan untuk menganalisis dan mendisain struktur, baik bangunan maupun jembatan. SAP 2000 sangat membantu dalam mempercepat proses analisis desain, perhitungan analisis struktur statik / dinamik, saat melakukan desain penampang beton bertulang maupun struktur baja, SAP2000 juga menyediakan metode interface (antarmuka) yang secara grafis mudah digunakan dalam proses penyelesaian analisis struktur.



4. ETABS


ETABS adalah salah satu program analisis dan perancangan/perencanaan struktur bangunan tingkat tinggi yang banyak digunakan di dunia. Kenapa harus menggunakan ETABS untuk perancangan gedung bertingkat karena pemodelannya lebih simpel (dibuat plan dari floor to floor)  dibandingkan dengan program SAP. Program ini membantu sekali untuk pemodelan struktur apalagi di Indonesia sangat rawan terhadap gempa.


5. Lumion


Lumion adalah program yang indah, yang memungkinkan kita untuk membuat skenario 3D kita dengan kualitas real-time rendering yang luar biasa. Hal ini juga memungkinkan kita untuk mengimpor objek dan pengaturan dari program lain seperti google sketchup.



6. Mirosoft Exel


Microsoft Excel adalah salah satu aplikasi dalam Microsoft office yang berupa lembar kerja spreadsheet. Program ini berfungsi untuk mengolah data dalam bentu perhitungan ataupun grafik. Program ini merupakan program spreadsheet yang paling popular digunakan saat ini. Software ini dapat dijalankan pada Microsoft Windows maupun Mac OS. Di teknik sipil software ini berguna untuk megola data data hasil laboratorium atau sering juga digunakan untuk menghitung dilapangan.






7. Microsoft Project






Microsoft Project merupakan software yang berfungsi sama Primavera Project Planning yang dapat digunakan untuk membuat rancangan proyek dan melakukan fungsi manajemen dalam proyek tersebut. Microsoft project dapat digunakan untuk mengatur proyek agar lebih efektif dan efisien. Software ini juga mempunyai tools yang mengolah data proyek menjadi dengan lebih cepat dan akurat dan membuat network planning ataupun kurva-s dengan lebih mudah.



Baca Juga
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Artikel Terbaru