Metode Konstruksi Top-Down
Pengertian Groove Line atau Sersan Berserta Fungsinya
Hallo civils, pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai Groove Line atau sering disebut dengan sersan. Ok sebelumnya pernahkan anda berjalan-jalan ke mall dengan membawa kendaran pribadi baik motor atau mobil ? Tentunya anda perlu memarkirkan kendaraan pribadi tersebut pada lahan parkir yang telah disediakan oleh pengelola mall sebelum berbelanja. Biasanya parkiran pada mall tersebut terdiri dari beberapa tingkatan lantai yang dihubungkan oleh sebuah tanjakan yang bisa kita sebut dengan "RAMP". Ramp sendiri memiliki bentuk yang berbeda-beda, ada yang berbentuk seperti tanjakan biasa adapula yang berbentung seperti sepiral.
Nah saat anda melewati Ramp tersebut pernahkah anda perhatikan bawah dilantai ramp tersebut diberikan garis-garis coakan? Nah garis coakan tersebutlah yang kita sebut dengan instillah Groove line (Sersan). Fungsi dari Groove line (Sersan) tersebut adalah pemberi nilai friksi tambahan saat ban suatu kedaraan bersentuhan dengan plat lantai tersebut. dengan diberikan Groovle line atau garis sersan bisa meminimalisir terjadinya Slip pada ban kendaraan yang melintas pada ramp yang tentunya sangat membahayakan. Bisa kalian bayangkan apabila lantai ramp yang menanjak hanya sebuah plat lantai beton biasa dengan permukaan yang flat/datar. Selain di ramp biasanya groove line ini dibuat juga loh pada area parkir kendara yang tidak menjak hal ini diperlukan apabila lantai parkiran tersebut bertekstur licin (Hardener)
Berikut ini bentuk bentuk pola Groove line yang sering kita temui :
- Tipe Sersan (V) Sesuai namanya pola ini berbentuk seperi lambang pangkat sersan tentara, Oleh sebab itu dinamai Sersan di indonesia.
- Tipe Garis Lurus/Memanjang
Peran Quantity Surveyor Dalam Dunia Konstruksi
- Menghitung quantitas baik itu luas, volume atau satuan lainnya yang nantinya hitungan tersebut akan digunakan untuk menentukan harga (Jasa) kontrak pekerjaan yang akan diberikan kepada sub-kontraktor atau mandor. (Pastikan hitungan anda teliti)
- Menghitung quantitas baik itu luas, volume atau satuan lainnya yang nantinya hitungan tersebut akan digunakan untuk melakukan pengadaan material sesuai dengan spesifikasi teknis.
- Melakukan Opname untuk menentukan pembayaran yang dapat dikeluarkan berdasarkan bobot atau volume dilapangan untuk Sub-kontraktor atau mandor.
- Memastikan gambar kerja yang digunakan sudah Up to data dan siap diaplikasikan dilapangan.
- Menghitung dan menentukan harga satuan pekerjaan berdasarkan SNI-AHSP yang berlaku.
- Berkoordinasi dengan Cost Control terkait harga satuan pekerjaan agar terestimasi dengan baik.
- Mampu mengoprasikan software AutoCAD, lebih baik jika menguasai software lainnya seperti : Cubicost, SketchUp.
- Mampu mengoprasikan software Ms.Excel + Formula oprasi perhitungan.
- Pastikan diri anda Disiplin dan Teliti.
- Mampu bekerja tanpa lelah, apabila terdapat perubahan gambar secara tiba-tiba yang membuat anda harus menghitung ulang kuantitas suatu pekerjaan.
Pengertian Tile Spacer, Kegunaan dan Cara Pemasangannya
Tile spacer/spacer ubin/Sekat keramik adalah benda plastik yang dibuat dalam bentuk T atau silang
yang ditempatkan di antara ubin untuk menjaga jarak sekat yang konstan dan konsisten di antara ubin. Spacer menciptakan celah yang nantinya dapat diisi oleh nat, yang akhirnya akan memberikan sentuhan simetris ke permukaan.
- Tile spacer tersedia di pasaran mulai dari ukuran lebar mulai dari 2mm hingga 6mm.
- Plastik ringan dan kokoh adalah bahan utama untuk produksi ubin spacer.
- Pemilihan spacer ubin tergantung pada preferensi pribadi dan standar yang ditentukan.
- Secara umum, spacer yang digunakan untuk dinding biasanya memiliki ketebalan/ukuran 2mm, dan spacer untuk lantai berukuran 3mm.
pada awalnya, tempatkan ubin di permukaan yang sudah diberikan lapisan perekat/lem keramik. Setelah itu tempatkan spacer di setiap sudut ubin. Tempatkan spacer ubin langsung di sudut ubin dan dorong ubin. dengan dipasangnya spacer disetiap sisi keramik maka akan didapat jarak antara nat yang sama disetiap sisinya.
Manfaat penting menggunakan spacer ubin adalah:
- Tile spacer memungkinkan lantai memiliki penempelan lurus dan bahkan pada nat-nya.
- Memungkinkan untuk mengukur ubin saat meletakkan, memberi label, dan memotongnya.
- Lantai mendapatkan hasil yang profesional dan indah dipandang.
- Penggunaan spacer ubin melindungi integritas lantai ubin.
Menghitung Kebutuhan Air untuk Adukan Beton
- Konsumsi/Kebutuhan semen per 1m3 adukan beton
- Rasio air semen/FAS : pada Point 2 ini sebenearnya bisa diperoleh melalui pengujian dilaboratorium dengan persentase yang berbeda-beda agar didapatkan angka optimum dari campuran terkait.
Semoga bermanfaat ..
Jenis - Jenis Bantalan Rel Kereta Api [ Kelebihan dan Kekurangannya]
- Kayu
- Baja
- Beton
- Plastik
- Biaya konstruksi lebih murah
- Material kayu banyak tersedia dan mudah didapat (pada masa lampau)
- Mudah disesuaikan oleh ukuran rel
- Proses penggantian bantalan saat maintenance mudah
- Komponen terbaik untuk bantalan
- Masa pakai relatif lebih singkat dibanding dengan material lain (umumnya 12 - 15 tahun)
- Rentan terhadap kerusakan, baik dari hama atau dari cuaca.
- Kekakuan lateral dan longitudinal trek kurang karena koneksi antara rel dan bantalan tidak begitu kuat.
- Biaya perawatan tinggi
- Merusak lingkungan apabila gunakan secara masif tanpa ada pembaharuan bahan alam.
- Masa pakai lebih lama (35 hingga 50 tahun).
- Seragam dalam kekuatan dan daya tahan.
- Dapat dengan mudah disesuaikan dan dipelihara.
- Stabilitas trek lateral dan longitudinal lebih baik
- Pemeliharaan tidak perlu sering dilakukan.
- Logam cenderung berkarat.
- Membutuhkan lebih banyak jumlah pemberat dan aksesoris dalam pembuatannya
- Tidur ini tidak cocok untuk jembatan, persimpangan tingkat dll
- Lebih banyak kerusakan selama kecelakaan. (bantalan penyok)
3. Beton
Jenis bantalan yang satu ini sangat populer dan sangat banyak digunakan dibandingkan dengan material lainnya. bantalan ini terbuat dari komponen beton bertulang dengan mutu beton tinggi. sebenarnya ada 2 tipe dari material beton ini yaitu beton bertulang dan beton prategang.
Kelebihan
- Umur pakai relatif panjang (40 hingga 60 tahun).
- Membutuhkan lebih sedikit alat kelengkapan penunjang.
- Penyesuaian ukuran sederhana dan mudah.
- Merupakan material pembentuk koneksi yang kuat antara rel dan bantalan itu sendiri.
- Stabilitas trek lateral dan longitudinal lebih baik.
- Mampu menahan tekanan yang disebabkan oleh lalu lintas yang cepat dan berat diatasnya.
- Biaya perawatan rendah.
- Tahan terhadap cuaca extreme
- Biaya konstruksi cukup tinggi
- Proses maintance yang cukup rumit
4. Pelastik
Bantalan kereta api dari material plastik ini juga disebut sebagai bantalan komposit. Komposit plastik adalah bahan modern total untuk membuat bantalan rel yang terbuat dari campuran plastik dan karet bekas. Bantalan plastik menggabungkan kelenturan kayu dan daya tahan beton. bantalan plastik ini pertama kali digunakan sebagai bantalan di jalur kereta api oleh Jepang. Setelah itu, bantalan komposit plastik dipasang di jalur Zollamt Bridge di Wina, Austria.
Kelebihan
- Umur pakai sangat lama (30 - 80 tahun)
- Baik dalam meredam getaran akibat lalu lintas diatasnya.
- Pemasangannya cukup mudah dan murah.
- Dapat didaur ulang apabila ada kerusakan komponen.
- Pada suhu yang ekstrim akan mengalamai pemuaian. (tidak tahan panas)
- Terbuat dari material yang sulit terdegradasi oleh unsur biologis jadi pembuatan dan kegiatannya daur ulang harus dikontrol sedemikian rupa agar tidak menimbulkan penceparan nantinya.
Semoga bermanfaat, Apa bila ada kesalah dalam penulisan atau penyampain materi silakan berikan komentar dibawah ini. Salam teknik.. ATS
Pengertian Shear Wall, Fungsi, Jenis dan Penempatannya
- Untuk menahan beban lateral gempa dan angin.
- Untuk menahan gravitasi atau beban vertikal karena beratnya sendiri dan beban hidup atau bergerak lainnya.
- Untuk menahan gaya geser dan angkat pada bangunan.
- Untuk meningkatkan kekuatan dan stabilitas struktur.
- Untuk memberikan kekakuan yang memadai pada struktur.
- Gaya geser.
- Gaya Angkat (Uplift)
Kekuatan angkat:
Gaya angkat pada shear wall terbentuk karena adanya gaya horisontal bekerja di atas dinding. Kekuatan ini mencoba mengangkat salah satu ujung dinding dan mendorong ujung lainnya ke bawah.(Kebayang gak gan,sis). gaya uplift ini menimbulkan efek yang lebih besar pada dinding pendek tetapi tinggi dan efek ini akan lebih kecil pada dinding panjang tetapi tidak tinggi alias rendah. Terkadang, dinding geser memerlukan perangkat penahan untuk memberikan resistensi yang diperlukan.
Ada terutama dua susunan dinding geser; satu ditempatkan di tepi bangunan. Yang lain ditempatkan di dalam bangunan dalam bentuk dinding inti atau bagian saluran MEP.
Pada bangunan bertingkat, dinding geser umumnya terletak di tengah bangunan biasanya dalam bentuk sistem dinding inti untuk mengakomodasi sistem pergerakan vertikal seperti lift.
Berikut ini adalah beberapa contoh ilustrasi penempatan Shear Wall.
Semoga bermanfaat ... Jangan lupa share dengan menekan tombol dibawah ini ke media social... Salam Teknik
Area Teknik Sipil