Terdapat 7 Jenis Alat berat yang umum digunakan pada proyek untuk melakukan pekerjaan pemadatan. Pemilihan ke tujuh alat tersebut juga tergantung berdasarkan kebutuhan dari pekerjaan yang akan dilaksanakan. berikut ini adalah 7 alat yang digunakan untuk pemadatan tanah.
1. Tamping Roller
Alat pemadat ini berupa sheep foot roller. Pada roda alat ini terdapat gigi-gigi yang menonjol. pada pengoprasiannya alat ini biasanya ditarik oleh alat berat lain (traktor) atau dapat bergerak sendiri seperti alat berat pada umumnya. Metode pemadatan yang digunakan pada alat ini adalah kneading action atau peremasan. Alat ini dapat beroprasi maksimal pada tanah lempung berpasir dengan kedalaman efektif maksimal 25 cm. dan dalam pengoprasiannya setiap pemadatan dengan alat ini dilakukan secara overlap atau berlapis kurang lebih 30 cm.
2. Modified Tamping Roller
Alat ini hampir sama dengan tamping roller namun sedikit dilakukan modifikasi dengan menambahkan pemberat pada alat. penambahan pemberat ini memiliki tujuan khusus yaitu untuk memecahkan batuan pada permukaan tanah agar nantinya permukaan tanah menjadi lebih rata. Alat ini cocok digunakan pada tanah kohesif.
3. Smooth-Wheel Roller
Sesuai namannya alat ini berbeda dengan tamping roller yaitu memiliki permuakaan roda yang rata. alat ini sangat baik digunakan pada kondisi tanah berbutir halus hingga sedang. biasaya pada roda alat ini diisi air atau pasir yang berfungsi untuk menambahkan berat dari roda tersebut. biasanya alat ini digunakan setelah pemadatan mengunakan Tamping roller.
4. Pneumatic-Tired Roller
Proses pemadatan pada alat ini menggabungkan dua metode yaitu kneading action dan Static weight. Tekanan yang diberikan pada permukaan diatur dengan cara mengatur berat alat. Pneumatic-Tired Roller mengunakan ballast untuk menambah berat. biasanya bellast tersebut dari material batu. Alat ini terdiri dari 2 macam roda. yaitu roda besar dan roda kecil. Biasanya konfigurasi rodanya yaitu 3 roda depan dan 4 roda belakang. karena roda alat ini terbuat dari karet maka sebelum pekerjaan pemadatan dimulai dapat dipastikan area yang akan dilalui bebas dari benda tajam.
Baca Juga
Baca Juga
5. Vibrating Compactor
Alat ini memiliki 2 jenis roda yang berbeda. pada bagian depan roda terbuat dari baja yang dilengkapi dengan vibrator (pengetar) sedangkan bagian belakangnya ban terbuat dari material karet. pemberian vibrator bertujaan agar saat proses pemadatan material yang lebih kecil dapat mengisi rongga-rongga pada lapisan tanah. hal tersebut bertujuan agar tercapainya pemadatan maksimum dengan void minimum. biasanya lapisan pemadatan dengan alat ini berkisar pada 8 cm sampai 15 cm.
6. Manually Rammer Compactor
Alat yang satu ini cocok digunakan pada lapisan tanah kohesif dan tanah campuran. biasanya sering kita jumpai pada perbaikan jalan di ibukota atau penggantian pipa pdam. dioprasikan oleh 1 sampai 2 orang.
7. Manually Vibrator Plate Compactor
Alat ini hampir sama dengan rammer compactor namun sedikit berbedapa pada design bentuk alat. Alat ini digunakan untuk pemadatan tanah dan lapisan aspal dimana alat dengan ukuran yang lebih besar tidak efektif untuk melakukan pekerjaan tersebut.
demikianlah artikel diatas dibuat semoga bermanfaat..
Refrensi : Ir.Susy Fatena R, M.Sc
0 komentar:
Post a Comment