Selamat datang di Area-Teknik Sipil. didalam website ini tersedia konten konten yang berhubungan dengan dunia Konstruksi, Teknik sipil dan Arsitek.

Istilah - Istilah Pada Konstruksi Beton


Hallo civils, jika kamu pemula atau baru memasuki ruang lingkup teknik sipil tentunya kamu harus belajar mengenai istilah-istilah yang ada pada konstruksi. Nah pada kesempatan kali ini kita akan membahas istilah-istilah pada beton, Apa saja istilah tersebut?? simak penjelasannya dibawah ini.
  1. Beton adalah campuran antara semen portland, Agregat halus, Agregat kasar, Air dengan atau tanpa bahan campuran yang jika dibiarkan dalam satuan waktu akan membentuk suatu massa padat.
  2. Beton Berutulang adalah beton yang diberikan tulangan sebagai cara memperkuat beton dalam menahan gaya tarik.
  3. Beton Pratekan adalah beton bertulang yang telah diberikan tegangan dalam untuk mengurangi tegangan tarik pontensial dalam beton akibat dari gaya yang bekerja.
  4. Beton Pracetak adalah beton dengan atau tanpa tulangan yang telah dicetak terlebih dahulu. dan kemudian dibawa ke area konstruksi untuk dirakit.
  5. Tulangan Deform adalah batang baja yang memiliki permukaan berukir atau bersirip. biasanya digunakan sebagai tulangan utama.
  6. Tulangan Polos adalah batang baja yang sisi luarnya tidak berukir atau bersirip. Biasanya digunakan sebagai tulangan penahan geser.
  7. Sengkang adalah  tulangan yang difungsikan untuk menahan gaya geser pada beton.
  8. Dowel adalah meterial baja penghubung antara 2 komponen struktur.
  9. Deking adalah beton tahu yang berukuran kecil yang sering digunakan pada kegiatan konstruksi untuk pembenton ketebalan selimut pada beton.
  10. Acuan adalah material atau komponen pencetak bentuk (pembentuk) beton sesuai ukuran, bentuk, rupa ataupun posisi yang diinginkan.
  11. Perancah (Scaffolding) adalah suatu struktur (kerangka) sebagai (1) sarana kerja bagipekerja untuk melakukan tugas pada ketinggian tertentu dan (2) penyangga acuanbeton yang berfungsi mencegah terjadinya perubahan posisi acuan dari posisi yang telahditentukan
  12. Agregat adalah material granular, misalnya pasir, kerikil, batu pecah dan keraktungku besi, yang dipakai bersama-sama dengan suatu media pengikat untukmembentuk suatu beton semen hidraulik atau adukan.
  13. Agregat Halus adalah pasir alam sebagai hasil desintegrasi ‘alami’ bantuan ataupasir yang dihasilkan oleh industri pemecah batu dan mempunyai ukuran butir terbesar 5,0mm.
  14. Agregat Kasar adalah kerikil sebagai hasil desintegrasi ‘alami’ dari bantuan atau berupabatu pecah yang diperoleh dari industri pemecah batu dan mempunyai ukuran butir antara 5-40 mm.
  15. Angker adalah media yang digunakan untuk mengikat dalam suatu sambungan pada beton.
  16. Segregasi adalah suatu kondisi dimana agregat kasar dan angregat halus terpisah dalam arti tidak tercampur secara mereta.
  17. CGS adalah Standar Internasional terkecil dalam ukuran metrik.
  18. MKS adalah Standar Internasional terbesar dalam ukuran metrik.
  19. Faktor Air Semen adalah perbendingan antara jumlah semen dengan kadar air pada adukan beton.
Demikianlah beberpa istilah dalam konstruksi beton. Semoga bermanfaat...
Baca Juga
Share:

1 comment:

Artikel Terbaru